Portal Olahraga Terupdate – Real Madrid meraih kemenangan telak atas Pachuca dalam pertandingan final FIFA Intercontinental Cup yang digelar di Lusail Stadium, Qatar, pada Kamis (19/12/2024) dini hari WIB.
Meski menguasai jalannya pertandingan, Madrid mengalami kesulitan dalam menembus pertahanan kokoh Pachuca.
Namun, skuad Madrid akhirnya berhasil mencetak gol-gol kemenangan melalui Kylian Mbappe, Rodrygo, dan Vinicius Jr.
Dengan hasil ini, Real Madrid dinobatkan sebagai juara FIFA Intercontinental Cup 2024. Selamat untuk Los Blancos!
Alur Pertandingan Real Madrid vs Pachuca
Pada babak pertama, Pachuca langsung mengancam Real Madrid. Di menit ketujuh, Luis Rodriguez melepaskan tembakan jarak jauh, namun Courtois dengan sigap berhasil mengamankan bola.
Pertandingan berlangsung cukup sengit, dengan banyak pelanggaran yang terjadi sepanjang babak pertama.
Real Madrid sendiri kesulitan untuk menciptakan peluang berbahaya. Pada menit ke-33, Pachuca kembali memberikan ancaman lewat tembakan Rondon, namun Courtois kembali tampil solid dengan menggagalkan usaha tersebut.
Gol pertama akhirnya tercipta pada menit ke-37. Vinicius Jr. melakukan akselerasi dan memasuki kotak penalti dari sisi kiri, sebelum mengirim umpan tarik kepada Kylian Mbappe yang kemudian menyelesaikan dengan baik. Skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Madrid.
Madrid sempat memiliki beberapa peluang lagi melalui Bellingham dan Valverde, namun tak ada gol tambahan tercipta sebelum turun minum. Skor tetap 1-0 untuk Madrid.
Memasuki babak kedua, pertandingan semakin intens dengan sejumlah pelanggaran yang terjadi. Pada menit ke-53, Madrid berhasil menggandakan keunggulan. Rodrygo melewati dua pemain lawan dan melepaskan tembakan melengkung dari luar kotak penalti, bola masuk ke sudut kiri gawang Pachuca. Gol ini sempat dicek melalui VAR untuk memastikan apakah Bellingham menghalangi pandangan kiper, namun setelah pemeriksaan, gol tetap disahkan. Madrid unggul 2-0.
Pada menit ke-59, Pachuca mencoba membalas melalui sepakan Bryan Gonzalez, namun lagi-lagi Courtois tampil gemilang dengan menggagalkan upaya tersebut.
Pelatih Madrid melakukan sejumlah pergantian pemain, memasukkan Ceballos, Diaz, dan Modric untuk menambah daya serang. Di menit ke-84, Madrid kembali memperbesar keunggulan. Lucas Vazquez dijatuhkan di kotak penalti, dan setelah pemeriksaan VAR, wasit memberikan tendangan penalti. Vinicius Jr. menjadi eksekutor, dan meski kiper Pachuca sempat menyentuh bola, bola tetap masuk ke gawang. Madrid memimpin 3-0.
Di menit ke-90+1, Pachuca sempat mencetak gol melalui sundulan Mena, namun gol tersebut dianulir karena Mena berada dalam posisi offside.
Tidak ada gol tambahan tercipta setelahnya, dan pertandingan berakhir dengan kemenangan 3-0 untuk Real Madrid, yang berhasil meraih gelar FIFA Intercontinental Cup.
Vinicius Jr Man of The Match
Vini Jr. bermain di posisi sayap kiri, peran yang biasa ia jalani, dengan tujuan untuk mendukung Kylian Mbappe dalam serangan.
Vinicius melaksanakan tugas tersebut dengan sangat baik. Melalui penetrasi cepatnya ke dalam pertahanan Pachuca, ia berhasil memberikan assist kepada Mbappe untuk mencetak gol.
Selain itu, Vinicius juga turut menciptakan peluang bagi rekan-rekannya di Madrid untuk mencetak gol. Namun, ia sendiri akhirnya berhasil mencatatkan namanya di papan skor.
Vinicius mencetak gol dari titik penalti, dan dengan kontribusi satu gol serta satu assist, ia pantas di nobatkan sebagai Man of the Match dalam pertandingan antara Real Madrid dan Pachuca.
Sumber :Bolanet