Portal Olahraga Terupdate – Barcelona meraih kemenangan dengan skor penuh atas Sevilla dalam pertandingan pekan ke-23 Liga Spanyol 2024/2025 yang berlangsung di Stadion Ramon Sanchez Pizjuan pada Senin (10/02/2025).
Laga ini berjalan dengan penuh ketegangan dan intensitas tinggi, termasuk insiden kartu merah yang diterima oleh Fermin Lopez.
Sevilla berhasil mencetak gol melalui Ruben Vargas, sementara Barcelona menjawab dengan gol dari Robert Lewandowski, Fermin Lopez, Raphinha, dan Eric Garcia.
Dengan hasil ini, Barcelona mengumpulkan 48 poin dari 23 pertandingan dan kini berada di posisi ketiga klasemen sementara La Liga 2024/2025. Di sisi lain, Sevilla tertahan di peringkat 13 dengan 28 poin.
Alur Pertandingan Barcelona vs Sevilla
Barcelona langsung menguasai permainan dan berhasil membuka skor pada menit ketujuh lewat serangan dari sepak pojok. Raphinha mengirim umpan silang yang diteruskan Lewandowski dengan sontekan kaki kiri, menjadikan skor 0-1.
Namun, keunggulan Barcelona hanya bertahan sebentar. Sevilla membalas pada menit kedelapan melalui serangan balik cepat. Saul mengirimkan umpan ke Ruben Vargas yang sukses mencetak gol. Skor menjadi 1-1.
Pada menit ke-22, Barcelona kehilangan Ronald Araujo yang cedera setelah di tekel dan di gantikan oleh Pau Cubarsi.
Laga semakin menarik dengan meningkatnya tempo permainan, meski kedua tim kesulitan menciptakan peluang berbahaya. Menjelang turun minum, Sevilla hampir mencetak gol lewat tendangan akrobatik Lukebakio yang bisa diblok oleh Szcsezny.
Di babak kedua, Barcelona kembali unggul hanya semenit setelah kick-off. Fermin Lopez mencetak gol dengan sundulan memanfaatkan umpan dari Pedri. 1-2!
Sevilla sempat mencetak gol lagi pada menit ke-48, namun gol Lukebakio di anulir karena offside.
Barcelona kemudian memperlebar jarak pada menit ke-55. Raphinha mencetak gol luar kotak penalti dengan tendangan keras yang mengarah ke sudut bawah gawang. 1-3!
Namun, pada menit ke-62, Barcelona harus bermain dengan 10 pemain setelah Fermin Lopez mendapat kartu merah akibat pelanggaran berbahaya pada Moussa Sow.
Meski Sevilla unggul jumlah pemain, mereka malah kebobolan lagi. Pada menit ke-90, Eric Garcia mencetak gol kedua Barcelona dengan sundulan setelah tendangan bebas. 1-4!
Skor ini bertahan hingga pertandingan usai, dengan Barcelona menang 1-4.
Pedri Man of The Match
Dalam pertandingan melawan Sevilla, Barcelona mencetak gol melalui empat pemain berbeda: Robert Lewandowski, Fermin Lopez, Raphinha, dan Eric Garcia.
Meskipun Pedri tidak mencetak gol, kontribusinya di lini tengah sangat berarti. Ia memberikan satu assist untuk gol Fermin Lopez dan tercatat sebagai pemain yang paling banyak menciptakan peluang bagi tim.
Pedri mendapatkan rating tertinggi di situs Fotmob dengan nilai 8.1, yang membuktikan bahwa ia layak di nobatkan sebagai Man of the Match dalam pertandingan ini.
Sumber :Bolanet