Casemiro Mode Dewa! Aksi Gelandang Veteran Bawa MU ke Semifinal UEL!Casemiro Mode Dewa! Aksi Gelandang Veteran Bawa MU ke Semifinal UEL!

Portal Olahraga Terupdate – Manchester United harus melalui pertandingan dramatis selama 120 menit dengan total sembilan gol untuk bisa menyingkirkan Lyon. Duel yang berlangsung ketat itu akhirnya dimenangkan oleh MU dengan skor tipis 5-4.

Pada Jumat, 18 April 2025, MU menjamu Lyon di Old Trafford dalam laga leg kedua perempat final Liga Europa musim 2024/2025. Pada pertemuan pertama pekan sebelumnya, kedua tim bermain imbang 2-2.

Bermain di kandang sendiri, MU tampil agresif demi meraih kemenangan. Laga berjalan sengit, dengan kedua tim saling membalas gol dan bergantian memimpin sepanjang pertandingan yang harus berlanjut ke babak tambahan.

Kelima gol bagi Manchester United dicetak oleh Manuel Ugarte (menit 10), Diogo Dalot (45+1), Bruno Fernandes (114), Kobbie Mainoo (120), dan Harry Maguire (120+1). Sementara itu, empat gol Lyon disumbangkan oleh Corentin Tolisso (71), Nicolas Tagliafico (77), Rayan Cherki (104), serta Alexandre Lacazette (108).

Dengan hasil akhir 5-4, MU unggul agregat 7-6 dan memastikan langkah mereka ke babak semifinal Liga Europa musim ini, sekaligus mengakhiri perjalanan Lyon di turnamen tersebut.

Alur Pertandingan

Manchester United langsung mengambil inisiatif serangan sejak menit awal dan menekan Lyon yang dipaksa bertahan di area sendiri. Dominasi tuan rumah membuahkan hasil di menit ke-10, saat Garnacho menerima operan dari Bruno Fernandes di kotak penalti dan mengirim cutback untuk Ugarte yang tanpa kesulitan menuntaskannya menjadi gol. Skor 1-0 untuk MU.

Unggul cepat membuat MU semakin percaya diri. Mereka terus menciptakan peluang, meski Lyon juga sempat membalas melalui usaha Akouokou dan Maitland-Niles. Onana tampil sigap dengan menggagalkan tembakan berbahaya dari Cherki di menit ke-32. MU hampir menambah gol lewat tembakan voli Bruno Fernandes, tapi bola hanya membentur tiang.

Di penghujung babak pertama, MU menggandakan keunggulan. Kali ini, Maguire melepaskan umpan jauh yang diterima Dalot di kotak penalti. Tanpa ragu, Dalot melepas sepakan ke tiang jauh dan menjebol gawang Lyon. Skor 2-0 menutup babak pertama.

Babak kedua di mulai dengan tempo yang masih tinggi. Kedua tim saling bertukar serangan. Di menit ke-71, Lyon berhasil memperkecil ketertinggalan lewat sundulan jarak dekat Tolisso, memanfaatkan bola liar hasil skema tendangan bebas. Enam menit berselang, Lyon menyamakan skor jadi 2-2 lewat sepakan first-time Tagliafico, usai kerja sama apik dengan Maitland-Niles di sisi kiri.

Insiden kontroversial terjadi di menit ke-89 ketika Tolisso di ganjar kartu kuning kedua. Tayangan ulang menunjukkan tak ada pelanggaran, namun keputusan wasit tidak dapat di tinjau ulang karena VAR tak bisa ikut campur. Skor tetap 2-2 hingga 90 menit berakhir, membuat agregat imbang 4-4 dan laga di lanjutkan ke extra time.

Babak Tambahan

Di babak tambahan, kedua tim mulai kelelahan, tapi Lyon justru tampil lebih tajam. Di menit ke-104, Fofana menusuk ke kotak penalti dan meski di langgar, bola jatuh ke kaki Cherki yang langsung melepaskan tembakan mendatar ke sudut gawang. Lyon berbalik unggul 3-2. Hanya empat menit kemudian, mereka mendapat penalti setelah Lacazette di jatuhkan oleh Shaw dan Yoro. Lacazette sendiri menjadi algojo dan menaklukkan Onana. Skor berubah jadi 4-2 untuk Lyon.

MU tak menyerah. Menit ke-112, giliran mereka mendapatkan penalti usai pelanggaran terhadap Casemiro. Bruno Fernandes maju sebagai eksekutor dan sukses menjalankan tugasnya. Skor jadi 3-4. Semangat MU kembali menyala. Menjelang akhir extra time, Casemiro mengirimkan umpan ke Mainoo yang melepas tembakan melengkung ke tiang jauh. Gol penyeimbang di menit ke-120! Hanya semenit berselang, Casemiro kembali jadi kreator dengan umpan lambung ke tiang jauh yang di tanduk keras oleh Maguire. Gol dramatis! MU berbalik unggul 5-4.

Tidak ada tambahan gol hingga peluit akhir. MU menang 5-4 dan unggul agregat 7-6 atas Lyon, memastikan tiket ke semifinal Liga Europa musim 2024/2025.

Casemiro Man of The Match

Casemiro layak di nobatkan sebagai Man of the Match dalam laga dramatis Manchester United kontra Lyon. Gelandang veteran berusia 33 tahun itu memainkan peran penting dalam kemenangan 5-4 yang membawa Setan Merah melaju ke semifinal Liga Europa.

Meski penampilannya tidak sepenuhnya stabil sepanjang 120 menit, Casemiro tampil luar biasa di momen-momen krusial. Dua assist penting ia ciptakan di menit-menit akhir satu untuk Kobbie Mainoo dan satu lagi untuk Harry Maguire yang menjadi penentu comeback MU.

Di tengah kelelahan para pemain lain, Casemiro justru menunjukkan energi luar biasa menjelang akhir laga. Ia mencatatkan 87 sentuhan, 55 umpan sukses, serta kontribusi defensif impresif: 8 clearance, 15 aksi bertahan, dan 2 intersep.

Atas performa gemilang tersebut, Casemiro diganjar rating tinggi 9,4 versi FotMob.

Sumber :Bolanet