Portal Olahraga Terupdate – Barcelona memastikan tempat di babak semifinal Liga Champions 2024/2025 meskipun harus menelan kekalahan 1-3 dari Borussia Dortmund. Tim asuhan Hansi Flick tetap unggul secara agregat, membuat tim tuan rumah harus merelakan tiket semifinal.
Pertandingan leg kedua perempat final digelar di Signal Iduna Park pada Rabu, 16 April 2025. Di pertemuan pertama yang berlangsung pekan sebelumnya, Barcelona tampil dominan dan menang telak 4-0 di kandang sendiri.
Dortmund tampil habis-habisan demi mengejar ketertinggalan. Serhou Guirassy tampil gemilang dengan mencetak hattrick pada menit ke-11, 49, dan 76. Namun, gol bunuh diri dari Ramy Bensebaini pada menit ke-54 membuat harapan Dortmund semakin berat.
Dengan hasil akhir 3-1 di laga kedua, Borussia tetap gagal melaju karena kalah agregat 3-5. Barcelona pun melangkah ke semifinal Liga Champions musim ini.
Alur Pertandingan Dortmund vs Barcelona
Dortmund langsung tampil percaya diri sejak awal laga. Di menit ke-4, Beier hampir memanfaatkan kesalahan operan lawan, tapi tembakannya masih lemah dan mudah di amankan Szczesny.
Menit ke-9, Dortmund mendapat penalti usai Gross di jatuhkan Szczesny. VAR mengonfirmasi, dan Guirassy sukses mengeksekusinya. Skor 1-0.
Gol tersebut semakin meningkatkan semangat tuan rumah. Barcelona kesulitan keluar dari tekanan, bahkan hingga menit ke-30 belum menciptakan satu pun tembakan tepat sasaran. Dortmund terus menekan, namun Barca bertahan cukup solid meski kesulitan membangun serangan.
Babak kedua baru berjalan beberapa menit, Dortmund langsung menambah gol. Menit ke-49, skema sepak pojok diselesaikan Guirassy lewat sundulan jarak dekat. Skor jadi 2-0.
Lima menit kemudian, Barcelona memperkecil ketertinggalan. Umpan silang Fermin Lopez dari sisi kanan coba dipotong Bensebaini, namun malah masuk ke gawang sendiri. Skor 2-1.
Guirassy mencetak gol ketiganya di menit ke-76, memanfaatkan bola liar di kotak penalti setelah Araujo gagal mengamankannya. Skor 3-1.
Di sisa laga, Dortmund terus mencoba menambah gol, namun Barca mampu mengatur tempo dan mempertahankan keunggulan agregat. Meski kalah di leg kedua, skor agregat 5-3 memastikan Barcelona lolos ke semifinal.
Serhou Guirassy Man of The Match
Serhou Guirassy terpilih sebagai man of the match dalam laga Borussia Dortmund vs Barcelona. Meski timnya tersingkir, penyerang asal Guinea ini tampil luar biasa dengan mencetak hattrick dalam kemenangan 3-1 Dortmund.
Sebagai ujung tombak, Guirassy menunjukkan efektivitas luar biasa. Dari hanya 28 sentuhan—terendah di antara semua pemain—ia mencetak tiga gol dari enam tembakan, empat di antaranya tepat sasaran. Ia juga hanya mencatatkan 11 umpan akurat sepanjang laga.
Meski gol-golnya sempat membuka harapan Dortmund untuk bangkit, keunggulan agregat masih berpihak pada Barcelona. Namun performa impresifnya tetap mendapat pengakuan, termasuk rating 9,6 dari FotMob dan penghargaan man of the match dari UEFA Technical Observer Panel.
Sumber :Bolanet